Buku ini mengupas berbagai aspek ekosistem terrestrial, mulai dari struktur dan fungsi ekosistem, interaksi antar-komponen biotik dan abiotik, hingga dinamika perubahan yang terjadi akibat faktor alami maupun aktivitas manusia. Kami juga menyoroti pentingnya pelestarian ekosistem terrestrial dalam menghadapi tantangan global seperti perubahan iklim, deforestasi, dan degradasi lahan. Melalui pembahasan ini, kami berharap pembaca dapat memahami betapa pentingnya menjaga keseimbangan ekosistem demi keberlanjutan kehidupan.

Penyusunan buku ini tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak yang telah memberikan saran, masukan, dan kritik konstruktif selama proses penulisannya. Kami menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada rekan-rekan sejawat, mahasiswa, dan mitra akademik yang telah membantu memperkaya isi buku ini. Kolaborasi yang terjalin selama proses penyusunan buku ini menjadi bukti nyata betapa pentingnya kerja sama dalam pengembangan ilmu pengetahuan.